Miliki Lebih dari Satu Akun Clash Royale di Android mu

Hore!!! game terbaru Supercell yang sudah lama-lama ditunggu oleh para pengguna Android apalagi kalau bukan Clash Royale, akhirnya sudah bisa kita nikmati. Pasti temen-temen juga sudah mencobanya kan? Wih...! seru banget pastinya kan, karena gameplay-nya yang unik Clash Royale mampu membawa suasana tersendiri saat kita memainkannya. Saya akui Clash Royale memang seru deh..! Oke... agar kamu lebih seru memainkannya, saya punya sedikit tips nih! yaitu mengenai Miliki Lebih dari Satu Akun Clash Royale di Android mu, jadi kamu bisa memainkan akun yang baru tanpa perlu ganti akun.
Miliki Lebih dari Satu Akun Clash Royale di Android mu

Memang saat ini Clash Royale belum bisa didownload secara langsung di Google Play untuk Androidmu, tapi kamu bisa download apk Clash Royale dengan cara unik download yang sudah kita bahas dipostingan yang lalu. Jika kamu belum mendownloadnya silahkan gunakan cara unik downloadnya.

Cara Buat Lebih dari Satu Akun Clash Royale di Android mu


Yap, agar semakin seru dalam memainkan Clash Royale, kamu bisa loh membuat lebih dari satu akun Clash Royale dalam satu smartphone Android-mu. Mungkin Kamu ingin membuatnya agar Kamu bisa saling membantu sesama akun Clash Royale yang Kamu miliki jadi kamu bisa cepat naik ke level-nya. Atau mungkin juga Kamu bosan sama akun yang sekarang tapi sayang jika mau menghapus akun tersebut. Jangan khawatir kamu bisa kok membuat lebih dari satu akun tanpa perlu mengganti atau menghapus akun yang lama. Mau tahu caranya? Simak cara dibawah dengan seksama ya!

Untuk bisa memainkan lebih dari satu akun Clash Royale secara bersamaan dalam satu Android, kamu hanya perlu menginstal aplikasi super ringan bernama Parallel Space yang harus kamu download terlebih dahulu.


  • Pertama download aplikasi Parallel Space dan Instal lah pada Android mu.
  • Buka aplikasi Parallel Space, tambahkan aplikasi Clash Royale sebagai aplikasi yang akan dijalankan secara paralel oleh Paralel Space, dengan cara menekan tanda Plus (+), lalu cari aplikasi Clash Royale.
 
tambahkan clash royale kedalam Paralel Space
 
  • Setelah aplikasi Clash Royale ditambahkan di Parallel Space, bukalah aplikasi Clash Royale-nya. Jadi sebenarnya semua aplikasi yang ditambahkan di Parallel Space nantinya berfungsi sebagai aplikasi 'kloning', jadi tidak terikat dengan aplikasi utama yang terinstal.
  • Pada tampilan awal Clash Royale yang kamu buka, seperti biasa akan nampak proses untuk login ke Google Play Games. Ikuti prosesnya, lalu login dengan menggunakan akun Google kamu yang lain.
 
login dengan menggunakan akun Google kamu yang lain

  • Setelah login, silakan berikan akses Clash Royale untuk menggunakan akun Gmail kamu. Lalu pilih akun yang baru saja kamu tambahkan tadi. Akun ini akan digunakan untuk menyimpan semua data permainan kamu seperti biasa.
 
main lebih dari satu akun dari Androidmu
  • Selesai. Sekarang kamu bisa memainkan lebih dari satu akun Clash Royale secara bersamaan dalam Androidmu tanpa perlu ganti akunmu yang lama.

Gimana mudahkan ? jadi sekarang kamu bisa memainkan lebih dari satu akun yang miliki secara bersama-sama dalam satu Android. Dan tentunya kamu sudah memiliki lebih dari satu akun Clash Royale kan sekarang.

Yap, demikian dulu pembahasan kita untuk  Miliki Lebih dari Satu Akun Clash Royale di Android mu. semoga dapat bermanfaat ya! terimakasih sudah berkunjung di Game Bagus ........

Related Posts:

8 Responses to "Miliki Lebih dari Satu Akun Clash Royale di Android mu"

  1. Weh jadi bisa main 2 akun di 1 hp. Nice info gan

    ReplyDelete
  2. Sangat membantu gan artikelnya, ijin share deh...

    ReplyDelete
  3. Official Wacana is Here!

    Wah ane mau juga nih akun lebih dari 1, tapi gak main clash royale nih gan hehe. Keep posting gan

    ReplyDelete
  4. Wah Thanks Gan Infonya Tapi saya Tidak Main Game ini :D


    BlogWalking Visite Back Yaw

    ReplyDelete
  5. Clash Royale merupakan salah satu game terpopuler tahun ini. untuk dapat bermain dengan menggunakan 2 akun dlam 1 hp bisa dengan mencoba cara di atas.. terima kasih atas informasinya

    ReplyDelete
  6. I love this blog!! The flash up the top is awesome!!
    Fgp Gmaes Online Here

    ReplyDelete