Review: Clash Royale Game Bagus Terbaru 2016 Keluaran Supercell


Hai temen-temen, kali ini kita akan membahas game Clash Royale yang merupakan game terbaru keluaran Supercell di awal tahun 2016 lalu. Namun game ini baru bisa dimainkan melalui mobile iOS yang juga hanya dirilis atau hanya bisa di download oleh negara-negara tertentu. Namun kita bisa main game Clash royale di Indonesia berkat tutorial cara unik mendownload dan main Clash Royale yang sudah saya jelaskan dipostingan yang lalu.

Update : Ada kabar baik nih, sekarang Clash Royale sudah bisa di download lewat Google Play loh! jadi sekarang semua pengguna smartphone, baik itu iOS maupun Android sudah bisa memainkan game Clash Royale. Bahkan sekarang sudah keluar beberapa update-an terbarunya loh!
 
Review: Clash Royale Game Bagus Terbaru 2016 Keluaran Supercell

Namun menurut informasi yang telah didapat, tidak lama lagi Supercell akan merilis game Clash Royale di Android. Wow! Setelah sekian lama kita menunggu kapan game Clash Royale bisa dimainkan di Android ? Akhirnya, Supercell memberikan jawaban pastinya yaitu pada bulan Maret 2016 nanti, Clash Royale akan diluncurkan serentak di seluruh dunia untuk pengguna Android dan iOS. Jadi kita tidak perlu bersusah payah lagi untuk mendownload-nya.

Kabar tentang keluarnya game baru Supercell ini sempat dikabarkan menjadi pengganti dari Clash of clans. Namun kenyataannya tidaklah benar. Meskipun banyak karakter dari Clash of Clans yang digunakan dalam game Clash Royale tapi sebenarnya mereka berbeda,

Semua perbedaan didalam kedua game ini sebelumnya sudah pernah saya jelaskan, dalam postingan saya yang membandingkan antara Clash of Clans dengan Clash Royale. Dan alhasil kebanyakan pengunjung berkomen bahwa mereka masih tetap memilih Clash of Clans sebagai Game terbaik Supercell. Meskipun banyak pengunjung yang banyak berkata demikian, sebenarnya kebanyakan mereka masih belum mengetahui bagaimana rasanya memainkan game Clash Royale, jadi pendapat dari hasil komen para pengunjung belum dapat dibenarkan. Sebab akhir-akhir ini banyak penyaksian dari beberapa sumber bahwa Clash Royale jauh lebih baik dari pada Clash of Clans.

Tapi menurut saya, sah-sah saja kalau mereka berkata demikian sebab saya merasa bahwa kedua game tersebut memang sama-sama seru. Karena memang belum pernah ada yang berkomentar bahwa game-game buatan Supercell ada yang jelek, alias semuanya bagus! baik itu Boom Beach, Clash of Clans, Hay Day, dan Clash Royale yang menjadi game ke-empat yang dikeluarkan oleh Supercell semuanya bagus.

Menurut sumber blog lain yang saya baca, penulis berkata :
" Kebetulan saya sudah coba mencari apknya dan berhasil menginstallnya di Zenfone Selfie saya . Pertama kali melihat review dari SS nya saya agak kurang yakin bahwa game ini bisa menyaingi game besutan supercell yg kenaman Clash Of Clans karena kok cuma begitu , perang tapi dgn kartu deck sebagai playernya . tapi setelah mencoba selama 2 hari ....... wow ternyata saya salah besar , game ini benar benar menyenangkan , anti bosan dan begitu membuat kecanduan "

Clash Royale Game Bagus Terbaru

 

Review: Clash Royale Game Bagus Terbaru 2016 Keluaran Supercell










Karena game Clash Royale masih terbilang baru maka saya juga membuat banyak postingan mengenai game Clash Royale yang saya sediakan bagi kalian yang membutuhkannya.Baiklah mari kita cari tahu semua tentang game Clash Royale ini !

Dalam game Clash Royale kamu akan memainkan gameplay yang merupakan perpaduan antara Castle Defend/Tower Deffense dan Trading Card Game/Collectible Card Game (CCG) yaitu kamu akan melakukan permainan dengan menggunakan banyak macam-macam kartu agar kamu bisa menghancurkan Tower dan Castle musuh, sementara itu kamu juga dituntut menggunakan strategi terbaik, karena selain menyerang kamu juga harus melindungi Tower dan Castle milikmu dari serangan musuh agar tidak hancur duluan.

Dan untuk permainannya sendiri kamu akan bertanding satu lawan satu dengan musuh yang seimbang secara Real Time. Jadi saat itu kamu dan lawan-mu harus bermain secara online diwaktu yang bersamaan. Nah ! inilah yang menurut saya seru ! Jadi kita benar-benar terpacu untuk mengalahkan musuh yang sedang melawan kita, ditambah lagi ada fitur chatting-nya lagi jadi kita bisa saling ngobrol antar player. Wih..! lengkap deh, jadi kayak game DotA ya !

Ada pun aturan permainannya cukup sederhana kok! aturan dasar bermain Clash Royale yaitu:

" Jika Kamu memenangkan sebuah pertempuran (Battle), maka Kamu akan mendapatkan Trophie lalu kamu akan bisa membuka Arena baru, dan disetiap Arena baru Kamu akan dapat membuka Kartu-kartu baru"

Masalahnya adalah bagaimana cara memenangkan Battle-nya ? yap ! dalam masalah ini, penggunaan strategy terbaik dan efisien  adalah kuncinya. Strategy harus kamu miliki sebelum memulai Battle, terlebih lagi dalam strategy menggunakan Battle Deck. Sebab dalam battle deck kita hanya bisa memilih 8 kartu yang dapat kita gunakan. Semakin efisien kartu yang kamu pilih di battle deck maka akan semakin mudah kamu memenangkan Battle.

Pertama kali main, kita akan dihadapkan dengan 10 level trainee, yang tidak terlalu sulit hanya sebatas untuk membiasakan diri dengan gameplay-nya , lalu apabila menang kita akan mendapat wooden chest yang berisi koin dan tambahan kartu, tambahan kartu ini bisa berupa kartu baru atau kartu lama yang sudah kita miliki. Dan seandainya kita mendapat kartu yang sama, maka kita dapat melakukan upgrade kartu tersebut , tinggi level bergantung pada kategori masing masing kartu yaitu Common (biasa level rendah)  , Rare (level sedang) dan Epic ( level atas yang daya hancurnya dahsyat ).

Dalam Clash Royale juga ada Clan loh! tapi untuk dapat bergabung dengan Clan kita harus mencapai level 3 terlebih dahulu baru bisa join Clan. Dan seperti di game pada umumnya, dalam Clash Royale terdapat 5 item utama yang perlu kamu kumpulkan yaitu :

1). Gems, dengan memiliki gems kita bisa menggunakannya untuk membeli gold dan mempercepat    pembukaan chests dan masih banyak lagi kegunaan gems lainnya.
2). Gold, Fungsi gold pada game ini adalah untuk melakukan upgrade kartu dan untuk membeli kartu.
3). Chests berbentuk seperti peti harta karun dan untuk membuka Chests menggunakan waktu tertentu layaknya kita melakukan upgrade pada Clash of Clans.
4) Card merupakan kartu yang akan selalu kita gunakan dan ada tiga macam kartu yaitu Kartu troops, Kartu Spell, dan Kartu Bangunan.
5). Trophie memperlihatkan bagaimana kesuksesan kita dalam melakukan Battle, apabila kita menang maka Trophie kita bertambah dan begitu juga sebaliknya.

Pemenang dalam Battle Clash Royale adalah player yang bisa menghancurkan ketiga atau lebih banyak benteng dibanding lawannya , game berlangsung selama 3 menit, pada 1 menit terakhir proses pembuatan elixir akan 2 kali lebih cepat jadi kita bisa push untuk menyerang, apabila masih draw juga skornya maka ada 1 menit tambahan Sudden death, siapapun yang bisa menghancurkan benteng lawan dia yang menang.

Chest Clash Royale




Saat menang kita akan mendapatkan 1 buah silver chest yg bisa dibuka 3 jam sekali , isinya selalu sama yaitu koin dan tambahan kartu . Nah untuk chest ini kita hanya bisa mengumpulkan 4 buah , jadi apabila slotnya habis kita tetap battle maka kita tidak akan mendapatkan chest. Selain silver ada juga Gold chest dimana waktu membuka nya lebih lama yaitu 8 jam, haduh lama bingits...


Tapi ada sedikit kelemahan dari game Clash Royale ini temen-temen. Karena gameplay-nya yang dimainkan secara real time maka game ini memerlukan koneksi yang baik untuk menjalankannya. Dan adanya kendala dalam hal koneksi dapat menimbulkan masalah sehingga akan mempersulit kita saat melakukan Battle dengan musuh. Bayangkan saja apabila koneksi terputus saat sedang Battle, otomatis kita  terputus dari pertarungan sedangkan musuh asyik menyerang kita disaat kita sedang freeze. Wah ! bahaya banget tuh! bisa-bisa kita kalah dengan mudah.

Yap demikian dulu pembahasan kita mengenai Review: Clash Royale Game Bagus Terbaru 2016 Keluaran Supercell semoga dapat bermanfaat bagi temen-temen..... terimakasih sudah berkunjung ke Game Bagus

Related Posts:

20 Responses to "Review: Clash Royale Game Bagus Terbaru 2016 Keluaran Supercell"

  1. Siplah infonya.ditunggu.thanks

    ReplyDelete
  2. wah mantap nih game, sama2 supercel yg buat, hero nya pun mirip sama coc.

    ReplyDelete
    Replies
    1. memang banyak karakter yang sama tapi ada karakter baru lainnya loh di Clash royale ini

      Delete
  3. Wah review-nya lengkap dan sangat jelas gan, saya jadi nggak sabar nunggu kehadiran Cllash Royale nih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Clash royale memang belum tampil tapi sekarang sudah bisa didownload versi APK nya

      Delete
  4. Makasih gan reviewnya. nunggu release clash royale langsung ane sedot. sekalian bandingin ama coc hhe,,

    ReplyDelete
  5. Waduh aku kok belum pernah main game ini ya!

    ReplyDelete
    Replies
    1. silahkan agan-agan udah bisa kok download APK-nya

      Delete
  6. Gamenya seru tapi masih kalah seru sama COC..

    ReplyDelete
  7. Yang pasti jangan sampai download mestibbayar

    ReplyDelete
  8. sip ,,lagi nyari nih game reviewnya bagus juga :D

    ReplyDelete
  9. udh tersedia apknya diandroid, dan clan indo udh banyak bgt yg main ternyata. ane juga udh main kok 😂😂. clan ane fttm- indonesia.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya gan ayo... rame2 main clash royale.. kalo mau promosikan clan tulis aja dikomentar.... keep enjoy

      Delete